-->

KOMPETISI OLAHRAGA SISWA NASIONAL SEKOLAH DASAR TAHUN 2020 ( Bagian 3)

JuaraOlahraga, 22 Januari 2020 - Berikut adalah beberapa informasi terkait "Kompetisi Olahraga Siswa Nasional Sekolah Dasar Tahun 2020" (KOSN SD) (bagian 3)

Kompetisi Olahraga Siswa Nasional Sekolah Dasar Tahun 2020 ( Bagian 3)
PESERTA

Persyaratan Peserta
Peserta KOSN-SD 2020 yang dikirim wajib memenuhi persyaratan sebagai berikut:

1.  Peserta adalah warga negara Indonesia (WNI).
2.  Peserta KOSN-I SD 2020 adalah siswa SD dan atau yang sederajat.
3.  Siswa yang pada tahun pelajaran 2020/2021 masih duduk di SD dan atau yang sederajat dan dilahirkan tanggal 1 Januari 2008 atau sesudahnya, dibuktikan dengan rapor asli, akte kelahiran asli, dan kartu keluarga asli beserta fotokopinya yang telah dilegalisir oleh kepala sekolah yang bersangkutan.
4.  Apabila siswa yang bersangkutan masih duduk di SD dan atau yang sederajat namun lahir sebelum tanggal 1 Januari 2008, maka siswa yang bersangkutan tidak dapat mengikuti KOSN-SD 2020.
5.  Begitu pula apabila siswa yang bersangkutan lahir setelah tanggal 1 Januari 2008 namun telah tamat dari sekolah dasar dan atau yang sederajat, maka siswa yang bersangkutan tidak dapat juga mengikuti KOSN-SD 2020.
6.  Pelaksanaan seleksi di daerah siswa kelas VI tahun pelajaran 2019/2020 tidak diikutsertakan.
7.  Perwakilan tingkat kecamatan merupakan atlet terbaik hasil seleksi tingkat kecamatan, dibuktikan dengan surat keputusan (SK) UPTD kecamatan/kepala koordinator wilayah.
8.  Perwakilan tingkat kabupaten/kota merupakan atlet terbaik hasil seleksi tingkat kabupaten/kota, dibuktikan dengan surat keputusan (SK) kepala dinas pendidikan kabupaten/kota.
9.  Perwakilan tingkat provinsi merupakan atlet terbaik hasil seleksi peserta tingkat provinsi, dibuktikan dengan surat keputusan (SK) kepala dinas pendidikan provinsi.
10. Belum pernah menjadi juara 1, 2, dan 3 pada 02SN-SD tahun 2018-2019.
11. Belum pernah juara 1, 2, dan 3 pertandingan/perlombaan tingkat internasional resmi mengacu pada masing-masing cabang olahraga.
12. Berlaku disiplin, sportif, menghargai sesama peserta lomba, menghargai panitia, juri/wasit, dan perangkat pertandingan/perlombaan lainnya.
13. Memenuhi persyaratan peserta sebagaimana diatur pada ketentuan khusus masing-masing cabang olahraga.
14. Apabila peserta yang dikirim tidak memenuhi ketentuan sebagaimana tercantum pada butir 1 s.d. 11 di atas, maka yang bersangkutan tidak diperkenankan mengikuti KOSN-I SD 2020.

Bersambung ke bagian 4

Tags :

bm
Created by: Redaksi

Kunjungi juga https://www.ayotenis.com