-->

Australian Open 2020: Priska Madelyn Nugroho Juara !

JuaraOlahraga, Melbourne, Australia, 31 Januari 2020 - Prestasi membangkan ditorehkan oleh salah satu petenis putri yunior terbaik Indonesia saat ini, Priska Madelyn Nugroho dan pasangan gandanya, Alexandra Eala dari Filipina. Duet Asia Tenggara itu sukses merengkuh gelar juara pada turnamen tenis bergengsi Grand Slam Australia Terbuka yunior 2020 yang digelar di Melbourne, Australia.

Priska Madelyn Nugroho/Alexandra Eala Juara Grand Slam Australian Open Junior 2020
Priska Madelyn Nugroho dan Alexandra Eala berhak menyandang titel kampiun nomor ganda putri yunior setelah keduanya memenangi laga pamungkas atas pasangan ganda beda negara, ZivaFalkner asal Slovenia dan Matilda Mutavdzic dari Britania Raya.

Pada babak final yang dilangsungkan di Melbourne, hari Jumat (31 Januari 2020) petang waktu setempat, Priska/Eala yang pada turnamen ini ditempatkan sebagai unggulan keempat, pada set pertama secara menyakinkan menghempaskan duet gado-gado itu dengan skor telak 6-1.

Keperkasaan pasangan ganda Indonesia - Filipina itu berlanjut hingga set kedua. Kendati Ziva Falkner / Matilda Mutavdzic mencoba bangkit dengan memberi perlawanan lebih berarti, akan tetapi nampaknya Priska/Eala berusaha tak memberi kesempatan kepada pasangan non seeded itu untuk mengembangkan permainannya.

Priska/Eala tak mau berlama-lama bertarung melawan Ziva Falkner / Matilda Mutavdzic. Duet ASEAN itu segera menutup set kedua dengan skor 6-2 sekaligus memastikan Priska Madelyn Nugroho/Alexandra Eala keluar sebagai juara ganda putri turnamen Grand Slam Australian Open Junior Championships 2020.

Berikut adalah perjalan Priska/Eala menapaki babak final dan akhirnya tampil sebagai jawara salah satu turnamen tenis paling akbar sejagad tersebut:

Putaran pertama vs Elina Avanesyan (Rusia) / Liubov Kostenko (Ukraina): 7-5, 4-6, 10-8
Putaran kedua vs Julie Belgraver (Prancis)/Pia Lovric (Slovania): 6-2, 4-6, 11-9
Perempatfina vs Aubane Droguet/Selena Janicijevic (Prancis): 7-6(2), 6-2
Semifinal vs Kamilla Bartone/Linda Fruhvirtova: 1-6, 7-5, 10-8
Final vs ZivaFalkner (Slovenia)/Matilda Mutavdzic (Britania Raya): 6-1, 

Sebagai informasi tambahan, saat ini Priska Madelyn Nugroho nangkring di peringkat ke 27 dunia yunior ITF (International Tennis Federation) kategori tunggal putri. Gadis manis yang lahir pada tanggal 29 Mei 2003 itu mulai belajar tenis diusianya yang ketujuh.

Selain berhasil sukses menjadi kampiun nomor ganda putri turnamen grand slam Australia Terbuka 2020, sederet prestasi cemerlang juga pernah diukir oleh Priska, salah satunya adalah berhasil mempersembahkan medali bagi kontingen Merah Putih pada perhelatan SEA Games XXX Manila 2019.

Baca juga Info Tenis Terkini lainnya, silahkan klik tautan ini

Tags :

bm
Created by: Redaksi

Kunjungi juga https://www.ayotenis.com